Phobia adalah rasa takut pada suatu hal yang berlebih dan
berdampak pada emosi sesorang. Salah satu ganggguan ansietas ini biasanya
disebabkan karena trauma masa lalu yang membekas didalam kesadaran seseorang. Banyak
macam phobia yang sering terjadi pada sesorang misalnya saja takut akan gelap,
ketinggian, tempat ramai, jarum suntik,
takut akan hewan tertentu dll.
Phobia memang identik dengan sesuatu yang seram dan
berbahaya bagi seseorang, namun tidak mesti seperti itu. Kadang pada hal – hal yang
kita anggap biasa saja bisa terjadi. Seperti yang akan dipaparkan di bawah ini,
phobia terhadap hal – hal yang biasa dan unik.
Seperti yang kita tahu, sayur baik bagi tubuh dan kesahatan.
Namun bagaimana kalau ini bisa menjadi phobia pada seseorang? Ya rasa takut
yang berlebih pada sayur – sayuran atau yang dikenal Lachanophobia. Phobia inin terbilang unik, sayur yang sangat berguna bagi kesehatanini justru menjadi
phobia pada orang – orang tertentu. Hanya dengan melihatnya saja orang yang
mengalami phobia ini merasakan ketakutan yang luar biasa.
Tak kalah uniknnya dengan phobia yang satu ini. Banyak orang
berlomba – lomba untuk bisa mendapatkan pujaan hatinya, namun tidak bagi mereka
yang mengidap phobia Filofobia justru
tidak mau melakukannya. Takut akan jatuh cinta menurut istilah medis akan
mengalami ketakutan membuat komitmen dan jatuh cinta biasanya ini terjadi
karena trauma masa lalu terhadap situasi yang pernah dialami sehingga kapok
untuk jatuh cinta, ya istilah anak sekarang gagal move on hee.
Takut pada keju, sangat disayang jika ini terjadi pada anda.Keju
merupakan kudapan yang difavoritkan karena rasanya yang gurih dan manfaat yang
besar bagi tubuh dan kaya akan nutrisi. Mereka
yang takut terhadap keju atau biasa
disebut juga Turofobia membuatnya
ketakutan setengah mati. Tidak semua
yang mengidap phobia ini takut akan terhadap semua jenis keju, ada pula yang
hamya takut pada jenis – jenis keju tertentu.
Kondisi yang sering disebut sebagai Ergofobia merupakanrasa takut yang tidak wajar terhadap pekerjaan
atau lingkungan kerja. Phobia ini
merupakan kombinasi dari rasa takut akan beberapa hal diantaranya takut gagal
mengerjakan tugas, takut berbicara di depan umum, takut mengalami tekanan
mental akibat situasi kerja dan takut bersosialisai. Phobia ini terbilang unik karena manusia
sebagai makhluk sosial dan sudah pasti memiliki tanggung jawab tersendiri. Bagaimana
jika ini terjadi pada anda?
Untuk phobia yang satu ini saya rasa yang paling unik. Bagaimana
tidak Ablutofobia atau takut terhadap
aktivitas seperti mencuci atau mandi. Nah, anda bisa bayangin sendiri gimana
rasanya kalau tidak pernah mandi atau mencuci? Pasti sangat risih sekali. Namun
faktanya phobia ini ada, untuk penyebabnya sendiri tidak bisa dipastikan. Dugaan
yang ada saat ini, ketakutan tersebut muncul sebagai akibat dari trauma masa
lalu, emosi yang tak stabil dan pengalaman yang sangat menyedihkan.
Nah, itulah tadi phobia - phobia yang unik dan terjadi pada seseorang. Dari pengamatan yang dilakukan phobia sendiri terjadi karena
trauma masa lalu, namun bukan berarti tidak dapat distasi. Melawan rasa takut
memang bukan hal yang mudah namun bukan berarti pula tidak mungkin untuk
dilakukan.
by AH.
0 komentar:
Posting Komentar